0
8 Gambar Keren di Dinding yang Mengandung Makna & Pesan
Posted by Unknown
on
00.50
8 Gambar Keren di Dinding yang Mengandung Makna & Pesan
Coretan-coretan di
dinding jalanan, biasanya mengundang komentar tak sedap bagi mereka yang
merasa terganggu. Selain karena coretan tersebut tak bermakna, beberapa
di antaranya juga tak digambar dengan indah sehingga nyaman dilihat.
Namun tak semua
coretan di jalanan itu tak bermakna atau tak digambar dengan indah. Tak
jarang juga, gambar-gambar tersebut sarat pesan sosial, atau kini juga
dapat dimanfaatkan untuk iklan sebuah produk. Seperti delapan gambar
berikut ini.
1. Polisi New Zealand
Gambar ini
tampaknya bertujuan untuk mengajak warga New Zealand untuk bekerja sama
ikut mengamankan kota mereka dari tindak kriminal atau apa saja yang
biasanya ditangani oleh Polisi.
2. Iklan Sepatu
Papan iklan kecil
ini terletak di London. Adidas membuat gambar sepatu berwarna hijau
yang ditumbuhi dedaunan. Dedaunan yang dipasang di dinding itu terbuat
dari plastik, sehingga tidak akan kering atau mati.
3. Pesan Dari Produsen Mobil
Pengendara
kendaraan bermotor, terutama mobil, sering lalai dengan apa yang ada di
sekitarnya. Tak jarang mereka menabrak sesuatu yang ada di belakangnya,
karena tak memperhatikan spion. Toyota membuat pesan di dinding
parkiran, agar pengendara berhati-hati.
4. Sungai Bersih, Sungai Menyenangkan
Limbah rumah
tangga, limbah pabrik, atau sampah, semuanya adalah hal-hal yang dapat
mencemari kebersihan air sungai. Dengan pesan di dinding ini, diharapkan
warga lebih peduli lagi pada kebersihan sungai. Selain menghindari
banjir, sungai yang bersih pasti akan menyenangkan.
5. Hati-Hati di Jalan
Seringkali orang
tidak memperhatikan sekitarnya saat berjalan. Tak jarang mereka lantas
tersandung atau terperosok. Gambar ini merupakan salah satu bentuk
pengingat agar orang selalu waspada, meski hanya berjalan kaki.
6. Zebra Cross Remote
Wii Remote, atau
yang juga dikenal dengan sebutan wiimote, adalah pengontrol utama untuk
konsol Nintendo Wii. Mereka menggunakan zebra croos sebagai sarana
promosi. Bentuk wiimote digambarkan di salah satu ruas garis tempat
penyeberangan jalan itu.
7. Pohon Wortel
Sebuah pasar
petani lokal 'mengubah' pohon-pohon yang tumbuh di jalanan menjadi
wortel untuk media promo mereka. Cukup menambahkan pot berbentuk wortel
berwarna oranye, pohon-pohon itu tampak seperti daun sayur tersebut.
8. Laporkan Pencuri Tutup Lubang!
Tampaknya, di
Beijing China, sering terjadi pencurian penutup lubang saluran air yang
terdapat di jalan-jalan utama. Hal ini tentu saja merugikan para pejalan
kaki yang lewat dan tak tahu kalau lubang terbuka. Dalam gambar ini,
pinggir lubang diberi gambar orang duduk di kursi roda, dan pesan agar
warga melaporkan jika melihat pencurian penutup lubang.
Posting Komentar